Berikut ini perbedaan MotoGP dulu dan sekarang dari Randyhannagan. MotoGP adalah olahraga balap motor yang populer. Dalam perkembangannya ada beberapa perbedaan motogp dulu dan sekarang secara signifikan. Tentunya informasi ini sangat penting untuk kamu perhatikan untuk membantu mengetahui perkembangan dunia motoGP dan industrinya.
Perbedaan MotoGP Dulu dan Sekarang
Berikut adalah beberapa perbedaan utama antara MotoGP di masa lalu dan sekarang:
1. Teknologi dan Perangkat Elektronik
a. Motor Manual VS Elektronik
Di jaman dahulu motor yang digunakan dalam ajang balapan MotoGP memiliki sistem yang jauh lebih sederhana dan manual. Hal ini menuntut keterampilan para pembalap dalam mengoperasi motornya.
Selain itu pengoperasian motor balap di jaman dulu juga lebih rumit. Hal ini karena pembalap harus bisa mengendalikan kecepatan dan perpindahan gigi secara instan. Namun di jaman sekarang motor sudah memiliki berbagai perangkat elektronik yang canggih. Contohnya seperti kontrol traksi serta sistem pengendalian torsi. Semua itu sangat penting dalam memungkinkan pembalap melakukan pengendalian secara baik.
b. Aero Fairing
Selain itu saat ini MotoGP juga menggunakan komponen aerodinamis seperti winglet, yang menjadi hal umum dalam industri MotoGP. Hal tersebut akan sangat membantu dalam proses peningkatan stabilitas serta kecepatan motor. Tentu saja hal ini sangatlah berbeda dengan MotoGP di era awalnya, yang sangat minim pemakaian elemen aerodinamis.
2. Kecepatan dan Performa
Sementara itu di jaman sekarang ada banyak sekali peningkatan kecepatan yang bisa kamu perhatikan. Contohnya saja dalam satu dekade terakhir, yang mencatatkan kecepatan motor di MotoGP di sirkuit Mugello.
Dari data tersebut menunjukkan adanya putaran tercepat di tahun 2013 dengan jarak tempuh hanya 1 menit 47,639 detik. Sementara itu di tahun 2023 waktu ini jauh lebih cepat berkat adanya inovasi teknologi terbaru yang terus mengalami perkembangan.
Selanjutnya adalah adanya performa motor secara baik, yang menunjukkan adanya perkembangan secara signifikan. Saat ini torsi puncak bisa mencapai gigi yang jauh lebih rendah dibandingkan dengan sebelumnya.
Pembalap di era sekarang mampu merasakan torsi maksimal di gigi ketiga atau kedua. Ini membuat motor yang digunakan jauh lebih responsif.
Itulah beberapa perbedaan MotoGP dulu dan sekarang. Perbedaan tersebut menunjukkan adanya perkembangan secara signifikan di industri balapan dalam berbagai aspek.