Penampungan berbagai data online dilakukan di sebuah server khusus yang bernama hosting. Jika Anda ingin membuat website sendiri, sebaiknya memiliki hosting untuk menyimpan berbagai jenis data seperti script, dokumen, gambar, maupun video. Namun, untuk hosting sendiri ada yang sifatnya gratis dan berbayar. Apa perbedaan hosting gratis dan berbayar?
Perbedaan Hosting Gratis dan Berbayar
Perbedaan hosting gratis dan berbayar terlihat dari berbagai poin, misalnya kapasitas data yang disimpan sampai kecepatan akses yang dimilikinya. Berikut poin penting perbedaan keduanya.
1. Kelengkapan Fitur Website

Fitur yang ditawarkan oleh hosting berbayar tentu sangat lengkap dan beragam. Berbeda dengan hosting gratisan yang justru sangat terbatas. Ini karena harus mengikuti aturan dari pihak provider hosting itu sendiri.
Contoh sederhananya di platform wordpress, dimana pengguna tidak dapat menggunakan fitur plugin kecuali hosting berbayar. Begitu pun dengan tampilan wordpress yang sama sekali tidak bisa diubah sesuai keinginan.
2. Kualitas Server Website

Kualitas hosting berbayar sudah pasti terjamin. Sebab keuntungan bisa didapatkan dari segi jaminan kualitas dan jaminan spesifikasi server. Anda juga bisa pilih paket server hosting sesuai dengan kebutuhan.
Sedangkan, untuk pengguna hosting gratis, kualitas server yang disediakan sangatlah terbatas. Tidak ada pilihan server hosting yang berkualitas untuk pengguna.
3. Opsi Monetisasi Iklan

Saat pemasangan iklan di hostingan berbayar hampir tidak pernah ditemukan masalah apapun, contohnya saat pemasangan iklan google adsense.
Namun, saat menggunakan hosting gratis, Anda tak bisa memasang iklan di website. Dari platform wordpress sendiri biasanya tak mengizinkan blogger gratis memasang iklan google adsense dan beberapa iklan lainnya.
4. Keamanan Data Pengguna

Tingkat keamanan menjadi hal penting saat mengelola sebuah website. Pasalnya, data dan informasi pengguna bisa saja dibobol oleh ognum tak bertanggungjawab lalu menggunakannya untuk hal-hal yang tidak baik.
Hal tersebut sangat rentan terjadi pada hosting gratis. Sebab, memang tak adanya jaminan keamanan data yang diberikan oleh website. Jadi, saat ada informasi yang tiba-tiba hilang dari website, maka tak ada tempat untuk mengadu.
Hosting versi berbayar sudah pasti mempunyai tingkat keamanan yang sangat tinggi. Sehingga, apapun data yang tersimpan di dalamnya dijamin aman dan terjaga dengan baik.
5. Dukungan Teknis

Hosting berbayar biasanya akan memiliki dukungan teknis secara penuh. Sebab, pihak penyedia hostingan sendiri telah menyediakan tim teknis khusus membantu pengguna yang mengalami kendala teknis.
Sehingga, saat website down dan tidak bisa diakses sama sekali, maka cukup laporkan saja pada tim teknis dan masalah akan segera selesai.
Sementara itu, hosting gratis sama sekali tidak menyediakan layanan bantuan teknis. Sehingga, saat ada masalah, Anda terpaksa harus memperbaikinya sendiri.
6. Harga

Apabila terkendala dengan budget dan belum siap membeli hosting berbayar, sebaiknya gunakan saja hostingan gratis. Namun, sebenarnya ada banyak pilihan hosting murah pertahun gratis domain yang ditawarkan oleh banyak provider.
Apalagi dibalik banyaknya kendala penggunaan hosting gratis, jika memang sering membangun website menjadi sebuah penghasilan, lebih baik gunakan layanan hosting murah yang banyak dijual.
Cari Hosting Murah? Rumahhost Jawabannya!
Pilihan hosting murah terbaik bisa diperoleh dari rumahhost. Sebagai penyedia hosting murah tahunan di Indonesia, tersedia banyak pilihan paket sesuai dengan budget. Mulai dari paket hosting junior Rp 84.000/tahun, paket hosting exanior Rp 120.000/tahun dan paket hosting superior Rp 216.000/tahun.
Salah satu kelebihan fitur hosting murah ini adalah sudah gratis satu domain. Selain itu ada fitur sertifikat SSL gratis, fitur Up to 80x Faster, fitur Unlimited Database, fitur Backup data mingguan, fitur Softaculous Auto-Installer dan fitur CloudLinux. Siapa sih yang tidak tertarik membeli hosting murah gratis domain dengan banyak fitur ini? Untuk itu, lebih baik pilih hosting murah pertahun dari rumahhost untuk melengkapi kebutuhan website Anda sekarang juga.
Jadi, itulah perbedaan hosting gratis dan berbayar. Sebenarnya, untuk pengguna website yang memang ingin menyimpan lebih banyak data sangat direkomendasikan memilih hosting berbayar ini.