Punya cita-cita modifikasi mobil? Jika iya, kamu bisa belajar menggunakan aplikasi modifikasi mobil untuk PC. Aplikasi modifikasi mobil di komputer ini akan membantumu untuk modifikasi mobil sesuai keinginan tanpa berbayar.
Aplikasi Modifikasi Mobil untuk PC
Merancang modifikasi mobil via PC tentu jauh lebih praktis dibandingkan smartphone karena tampilan layarnya jauh lebih besar.
Aplikasi modifikasi mobil untuk PC ini tidak hanya membantu kamu untuk mendesain bagian luar, tetapi juga interiornya. Berikut rekomendasinya.
1. Rhinoceros 3D

Rhinoceros 3D adalah aplikasi desain dengan usia paling tua diantara aplikasi lainnya karena sudah ada sejak tahun 1980-an.
Hal yang membuat penggemar Rhinoceros 3D masih tetap stay hingga kini adalah karena aplikasinya yang gratis, tersedianya training, dan masih banyak support lain yang diberikan.
Meskipun usianya sudah sangat tua, tetapi berbagai fitur unggulan yang dimilikinya sukses membuat designer terkagum-kagum.
Fitur Rhinoceros 3D
a. Wide Range Visuals
Pertama, fitur Wide Range Visuals. Fitur ini mampu memberikan jangkauan lebih luas. Jadi, kamu bisa melihat modifikasi yang sudah dibuat dari berbagai sisi.
b. 2D and 3D Drafts
Kedua, fitur 2D and 3D Drafts yang memberikan hasil desain dalam bentuk ilustrasi dan notasi. Menariknya, kamu juga bisa membuat desain persis seperti sedang digambar menggunakan pensil.
Kemampuan lain yang masih membuat Rhinoceros 3D menjadi idola adalah karena bisa membuka file dari berbagai software. Bahkan, disebut-sebut hampir semua jenis file bisa dibuka di aplikasi PC ini.
2. AutoCAD Revit LT Suite

AutoCAD Revit LT Suite adalah aplikasi yang digarap langsung oleh AutoDesk. Dimana perusahaan ini adalah penghasil aplikasi yang sedang populer saat ini.
Dibantu dengan tiga fitur unggulannya, kamu bisa mewujudkan modifikasi mobil dengan sistem tiga dimensi.
Fitur AutoCAD Revit LT Suite
a. Structural Rebar
Pertama, Structural Rebar yang akan membantu pembuatan pondasi atau kerangka seperti baja tulangan untuk ruang bangun.
b. Stiffener
Kedua, Stiffener untuk penyambungan besi atau chamfer (steel connection). Fitur ini termasuk bagian dari teknik khusus dalam dunia permesinan. Fungsinya adalah membuat medan agar terlihat lebih tumpul tapi hanya pada sudut tertentu saja.
c. View Visibility
Terakhir, fitur View Visibility menayangkan tampilan solid dari modifikasi yang telah dilakukan. Jadi, kamu bisa melihat mobilnya dalam bentuk 3 dimensi.
3. 3ds Max

Masih merupakan anak dari AutoDesk, aplikasi PC ini sangatlah disukai dalam dunia desain karena hasil animasi dan vektor yang dihasilkan terlihat sangat nyata.
Misalnya, kamu ingin menggunakan gaya modifikasi mobil dengan aliran Stance. Memilih 3ds Max sebagai aplikasi untuk modifikasi mobil adalah pilihan yang tepat.
Aliran Stance sendiri yaitu memodifikasi mobil dengan kondisi jarak antara velg dan ban ke fender sangatlah tipis. Sehingga memilih aplikasi dengan animasi yang terlihat nyata seperti 3ds Max sangatlah membantu.
Oleh karena itu, juga banyak yang mendesain berbagai karakter atau orang di aplikasi ini. Modifikasi interior mobil adalah hal favorit yang paling banyak dilakukan pecinta mobil.
Sama seperti aplikasi kebanyakan, 3ds Max menyematkan beberapa fitur utamanya. Salah satunya adalah Bone and Biped, berfungsi untuk membuang struktur dasar dari produk yang akan dirancang. Adanya fitur Biped memungkinkan objek yang dibuat jadi bergerak.
Semoga tiga aplikasi modifikasi mobil untuk PC di atas bisa menjadi referensi. Memilih aplikasi yang sesuai juga harus mempertimbangkan size aplikasi ya agar tetap bisa digunakan dengan lancar.